Kilas Balik Sejarah PMII UMM

in 4

NASHRUDDIN QAWIYURRIJAL
(Ketua PMII Kom.UMM 2011-2012)
-------------------------------------------------
Sejarah bagi generasi yang akan datang bukanlah hanya sebuah tulisan mati yang tanpa arti. Catatan-catatan sejarah selain dibuat untuk mengabadikan perjalanan masa lampau, juga sekaligus menjadi cerita yang dapat dipetik hikmahnya bagi perjuangan di masa yang akan datang.

Pun demikian dengan sejarah Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Universitas Muhammadiyah Malang. Merefleksikan perjalanan organisasi dari masa ke masa menjadi sebuah hal penting dan mengakar-tradisi bagi segenap warga PMII UMM. Momentum hari lahir PMII UMM yang diperingati pada tanggal 3 Mei setiap tahunnya menjadi instrumen menguatkan pembangunan dan pengembangan organisasi. Menengok torehan-torehan sejarah akan menumbuhkan spirit untuk terus menjaga dan meningkatkan eksistensi PMII di tengah dinamika gerakan keislaman dan kebangsaan.

Hari ini, 3 Mei 2011 adalah hari bersejarah bagi segenap warga PMII Komisariat Univeristas Muhammadiyah Malang. 19 tahun silam, tepatnya 3 Mei 1992 pertama kali dideklarasikan pembentukan komisariat PMII di lingkungan Universitas Muhammadiyah Malang. Kita semua tentu sadar dan mahfum bahwa Pendirian organisasi mahasiswa Islam yang berhaluan Ahlussunnah Wal Jama’ah pada sebuah institusi pendidikan Muhammadiyah tentu bukanlah suatu hal yang mudah. Resistensi tentulah menjadi sebuah konsekuensi yang harus dihadapi. Dan sejarah kemudian mencatat itu semua, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Komisariat UMM dalam perjalanannya terbukti mampu mewujudkan keselarasan dengan lingkungan dimana ia tumbuh dan berkembang (UMM). PMII UMM selama 19 tahun telah turut mewarnai dinamika gerakan kemahasiswaan, dalam dinamika internal PMII Kota Malang maupun dalam  pergumulan antar organisasi mahasiswa ekstra kampus di lingkungan Universitas Muhammadiyah Malang.  

A.       SEJARAH SINGKAT
PMII Komisariat UMM didirikan pada tanggal 03 Mei 1992 di Jl.Sumbersari VC/435 Malang dan kemudian disahkan oleh PC PMII Kota Malang dengan Surat Keputusan No.088.PC-XX.V-42.01-037.A-II.05.1992 tertanggal 06 Mei 1992 serta dilantik tanggal 20 Juni 1992 di Kertorahayu 22 Malang dengan nama PMII Komisariat Al-Ikhlas. Nama Al-Ikhlas dipilih karena diharapkan dapat memacu keikhlasan hati dari sahabat-sahabat pengurus untuk ikhlas memperjuangkan dan menegakkan panji-panji PMII di tengah-tengah komunitas manusia-manusia yang masih belajar dan berada pada perguruan tinggi yang secara historis-ideologis bukan Ibunya (Muhammadiyah). 

Pembentukan dirintis oleh 11 orang yang terdiri dari 2 sahabat dan 9 sahabati. Mereka berkeinginan menghimpun dan memberi alternatif organisasi ekstra bagi mahasiswa UMM yang heterogen. Dengan koordinasi yang baik, kepengurusan dapat berjalan dan melaksanaakan program kerjanya. Namun sebagai organisasi yang masih bayi pada saat itu, prioritas ditekankan pada konsolidasi dan pengembangan organisasi dengan rektuitmen kader yang berkesinambungan.

B.        PERIODE-PERIODE AWAL KEPENGURUSAN KOMISARIAT
1.    Periode Pertama (1992 – 1993)
Pada periode ini, Komisariat dipimpin oleh Sahabat Lukman Hakim (FAPERTA), didampingi oleh Sahabati Siti Zainiyah (FKIP) sebagai Sekretaris. Mereka sekaligus pelopor berdirinya Komisariat. Pada saat itu Komisariat beralamat di Jl. Sumbersari (Kampus II UMM)
2.    Periode Kedua (1993 – 1994)
Pada periode ini Komisariat dipimpin oleh Sahabat Hairul Soleh (FAPERTA), didampingi oleh Sekretaris Sahabat Sutomo (FKIP). Pada periode ini sekretariat Komisariat pindah ke Jl. Tlogomas (Kampus III UMM).
3.    Periode Ketiga (1994 – 1995)
Pada periode ini Komisariat dipimpin oleh Sahabat Yunan Isnainy (FT), didampingi oleh Sekretaris Sahabat Yasin Yulianto (FT). Pada periode inilah disepakati perubahan nama dari Komisariat PMII Al-Ikhlas menjadi Komisariat PMII Universitas Muhammadiyah Malang.

C.      RAYONISASI
Pada awal PMII Al-Ikhlas berdiri (sebelum berubah nama menjadi PMII UMM), Pengurus Komisariat pada dua periode awal (1992-1993 dan 1993-1994) belum membentuk rayon-rayon. Hal ini bukannya disebabkan syarat yang belum terpenuhi, namun lebih kepada penguatan soliditas dan ideologisasi para warga pada masa itu, mengingat keberadaan komisariat yang lahir di lembaga pendidikan Muhammadiyah. Pada periode 1994-1995, pasca berubah nama menjadi PMII UMM, Pengurus Komisariat kemudian menginisiasi  pembentukan rayon-rayon. Rayon pertama yang terbentuk adalah Rayon Teknik, pada tanggal 9 April 1995.
Berikut secara singkat runtutan pembentukan rayon-rayon PMII UMM :

1.    Rayon Teknik (9 April 1995)
Rapat Pembentukan Rayon Teknik yang dikoordinasi oleh Pengurus Komisariat, diadakan di sekretariat Jl.Tlogomas Gg. VIII/47 dengan berhasil membentuk rayon yang pertama kali ada di lingkungan UMM. Rapat yang dihadiri oleh 17 orang memberikan amanat organisasi kepada Sahabat Gatot Teguh Priambodo sebagai Ketua Rayon Teknik pertama dan Sahabat Erwin Hadi Santoso sebagai Sekretaris. Tasyakkuran sekaligus pelantikan Pengurus Rayon Teknik PK PMII UMM 1995-1996 diadakan tanggal 19 Mei 1995. Berdirinya Rayon Teknik disahkan oleh Pengurus Cabang PMII Kota Malang dengan SK. No.123.PC-XXI.V-42.01-095.A-II.04.1995

2.    Rayon FISIP (3 Juli 1995)
Rapat pembentukan Rayon FISIP dikoordinasi oleh PK dengan memberikan amanat organisasi kepada Sahabat Ismet Jayady sebagai Ketua dan Sahabat Nur Faif Subasono sebagai Sekretaris. 

3.    Rayon FKIP (5 Juli 1995)
Rapat pembentukan Rayon FKIP dikoordinasi oleh PK dengan memberikan amanat organisasi kepada Sahabati Dwi Indariaty sebagai Ketua dan Sahabati Ainun Jariyah sebagai Sekretaris. Pendirin Rayon FKIP PMII UMM disahkan oleh Pengurus Cabang PMII Kota Malang dengan SK. No. 182.PC-XXI.V-42.01-148.A-I.07.1995

4.    Rayon Ekonomi (6 Juli 1995)
a.     Rapat perdana pembentukan Rayon Ekonomi tanggal 14 April 1995 yang dikoordinasi oleh Pengurus Komisariat dengan kehadiran 6 orang pada saat itu gagal karena banyak yang pulang sebelum menghasilkan keputusan.
b.     Sebagai kelanjutan, diadakan rapat pembentukan Rayon Ekonomi tanggal 6 Juli 1995 dengan memberikan amanat organisasi kepada Sahabat M.Subhan sebagai Ketua dan Sahabati Ida Mariana sebagai Sekretaris.

5.    Rayon FAI (18 Juli 1996)
Rapat pembentukan Rayon FAI dikoordinasi oleh PK dengan dihadiri 15 orang memberikan amanat organisasi kepada Sahabat Chandra Mahanani sebagai Ketua dan Sahabat Abdul Mu’thi sebagai Sekretaris.

6.    Rayon Pertanian (1996)
Rayon Pertanian berdiri pertama kali dipimpin oleh Sahabat Abdullah Ghofir GH sebagai Ketua dan Sahabat Latifah Aziz sebagai Sekretaris. 

7.    Rayon Psikologi (5 Juli 1997)
a.     Rapat pembentukan pertama Rayon Psikologi yang seyogyanya diadakan tanggal 18 Juni 1997 batal.
b.     Tanggal 5 Juli 1997, rapat pembentukan Rayon Psikologi kembali diinisiasi PK dengan dihadiri 11 orang dan memebrikan amanat organisasi kepada Sahabat Choirul Anam sebagai Ketua dan Sahabati Orlin Wijaya sebagai Sekretaris.

8.    Rayon Peternakan (17 Oktober 1997)
Rapat pembentukan Rayon Peternakan dikoordinasi oleh PK dengan memebrikan amanat organisasi kepada Sahabat Siswanto sebagai Ketua dan Sahabat Mulyadi sebagai Sekretaris. Pelantikan Kepengurusan kemudian dilaksanakan pada tanggal 18 Oktober 1997.

9.    Rayon Hukum (9 Nopember 1998)
Rapat pembentukan Rayon Hukum dikoordinasi oleh PK, dihadiri 20 orang dengan memberikan amanat organisasi kepada Sahabat Marsikan sebagai Ketua dan Sahabat Ulum sebagai Sekretaris.

Demikian kilas balik sejarah perjalanan PMII Komisariat UMM masa periode-periode awal, sebagai usaha Kepengurusan Komisariat Masa Ibadah 2011-2012 untuk menghimpun yang terserak dari lembaran-lembaran prasasti sejarah PMII Kom.UMM.
Akhirnya, di usia kesembilan belas PMII UMM ini, kita semua berharap PMII UMM semakin jaya, solid, progresif , serta melahirkan generasi-generasi Ulul Al-Baab sebagaimana tujuan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia. Semoga PMII UMM senantiasa menghasilkan pencapaian-pencapaian maksimal dalam kaderisasi, gerakan, dan dakwah Ahlussunnah Wal Jama’ah. Amin.
Dirgahayu PMII UMM-ku
Untukmu Islamku..Untukmu Indonesiaku

4 Responses to “Kilas Balik Sejarah PMII UMM”

  1. *Jangan Sesekali Melupakan Sejarah*
    _JASMERAH_

    DIRGAHAYU PMII UMM..

    MANTAPKAN HATIMU..
    GELORAKAN SEMANGATMU..
    KEPALKAN TINJUMU..
    LANTANGKAN SUARAMU..
    TEGUHKAN SIKAPMU..

    Semoga Perjuangan Kita di bawah Panji-Panji AHLUSSUNNAH WAL JAMAAH Senantiasa Bersama Ridho' ALLAH Aza Wa Jalla.....!

    Salam Hangat dari Segenap Pengurus Komisariat PMII UMM 2011-2012

    __________
    Hormatku :
    BUNG ROEDHY
    (Ketua Komisariat PMII UMM)

    BalasHapus
  2. Ditunggu, sejarah ketua koms - kmos. Trimakasih :)

    BalasHapus
  3. waduh luar bisa .....
    saya sendiri sampai kaget membaca tulisan sahabat2, ternyata tidak ada salah satu file pun yg ke cecer, semuanya kesimpan rapi di hati sahabat2.
    salut.. semoga koms umm tetap jaya dan bersinar

    salam hangat

    ismet jayady

    BalasHapus
  4. Aku pernah menjadi ketua rayon hukum pmii umm periode 2000-2001 dan 2001-2002,sayangnya dalam masa kepengurusanku kita terkendala dalam hal perekrutan anggota baru dan beberapa pengurus yang mungkin telah jenuh berorganisasi dan mendekati masa akhir kuliah,hal inilah yang menyebabkan pmii rayon hukum umm mati suri sampai akhirnya mati beneran,aku tidak mampu berbuat banyak namun sekarang aku berharap adik-adik kelasku di umm khususnya di pmii komisariat umm mampu menghidupkan kembali pmii rayon hukum umm sehingga pmii komisariat umm mampu terwakili anggotanya di tiap fakultas umm,sebagai perwujudan cita - cita pmii sebagaimana diamanatkan dalam ad/art pmii.


    Slamet Supriyadi,SH

    Asal Tuban,Jatim sekarang tinggal di tangerang.
    Email : sl4met_s@yahoo.co.id
    No. HP : 085231110500

    BalasHapus